Atasi Grogi dengan Minum Wedang Jahe

Ilustrasi
Ilustrasi

 

Apotek Stasiun – Sering tampil grogi jelas masalah bagi sebagian orang yang kerap tampil di depan umum. Tapi tahukah Anda bahwa wedang jahe bisa membantu Anda mengurangi rasa grogi yang sering menginggapi?

Boldsky.com melansir banyak manfaat dari wedang jahe. Minum wedang jahe secara rutin, bisa membantu mengurangi grogi. Wedang jahe pun dapat membantu mengurangi mual dan nyeri karena sakit perut.

Rutin mengonsumsi wedang jahe saat merasa tidak enak badan akan memberikan rasa hangat pada tubuh dan dapat memulihkan tubuh dari sakit. Wedang yang bisa dengan gampang Anda temukan di Rembang ini pun dapat membantu tubuh untuk meningkatkan sistem imun.

Jadi minum wedang jahe setiap hari untuk mencegah sakit. Wedang jahe juga membantu meningkatkan sirkulasi darah sehingga tubuh tidak mudah lelah dan sakit. Jika sedang flu minum wedang jahe dapat meredakan gejala flu dan melegakan tenggorokan.

Dikutip dari vemale.com, sangat mudah untuk membuat wedang jahe cukup iris tipis jahe atau pipihkan satu ruas jahe, campur dengan air mendidih. Kamu dapat menambahkan gula atau madu untuk rasa manisnya.

Untuk variasi rasa kamu dapat mencampur jahe pada minuman lain seperti kopi, susu atau teh. Mudah sekali bukan dan banyak manfaat yang kamu dapatkan. Selamat mencoba dan semoga informasi ini bermanfaat. (*)

Begini Cara Cepat Kurus Tapi Sehat

Ilustrasi
Ilustrasi

 

Apotek Stasiun – Memiliki badan dengan berat ideal dan tinggi badan proporsional adalah mimpi hampir semua laki-laki dan perempuan. Hanya saja terkadang banyak faktor yang membuat seseorang tidak dapat memiliki tubuh ideal dan memiliki masalah dengan berat badannya.

Bagi sebagian orang, kegemukan merupakan masalah negatif yang harus diatasi. Sebab selain mengurangi rasa percaya diri, kegemukan juga menjadi penyebab berbagai penyakit.

Menguruskan badan secara cepat dan sehat sebetulnya sangatlah mudah dilakukan, tetapi perlu keseriusan dan kesabaran dalam menjalaninya.

Cara aman dan sehat yang sampai hari ini direkomendasikan adalah dengan cara melakukan program diet, banyak jenis program diet yang bisa anda praktekan dan pelajari.

Mulai dari dokter langsung, internet, buku, majalah hingga koran dan media lain yang membasasnya. Seperti yang sudah disinggung diawal bahwa menguruskan berat badan dengan cepat dan sehat adalah perkara mudah, hanya saja kuncinya perlu konsistensi dan kesabaran dengan sungguh-sungguh.

Berikut ini kami sudah merangkum cara mudah menguruskan badan yang cepat dan sehat, sebagaimana dikutip dari artikeldokter.com.

1. Konsisten, Komitmen, dan Tahan Godaan

Banyak orang yang pernah melakukan program diet, namun banyak juga yang pada akhirnya gagal menjalaninya. Penyebab utamanya adalah kurangnya kesadaran dalam diri mereka akan pentingnya konsisten dan komitmen terhadap program diet yang telah dibuatnya.

Tergoda dengan makanan enak yang mengandung banyak lemak, serta malas melawan rasa lapar terkadang menjadi masalah utama dalam diet. Hal ini dapat berakibat pada pelanggaran terhadap pantangan-pantangan diet yang telah dibuat sebelumnya, sehingga mereka mengalami kegagalan.

Cara menurunkan menguruskan badan yang cepat dan sehat perlu kesabaran dan kesungguhan, konsisten terhadap apa yang sudah dibuat, komitmen terhadap larangan-larangan diet serta tahan terhadap godaan-godaan rasa lapar dan makanan enak berlemak.

2. Stop Konsumsi Gula dan Karbo Berlebihan

Dalam proses menguruskan badan atau diet, cobalah untuk menghindari makanan manis dan karbohidrat. Sebab kedua makanan tersebut adalah penyumbang utama kegemukan, dimana karbo dan gula yang masuk ke dalam tubuh terlalu banyak akan ditimbun bersama lemak.

Hal ini tentu akan membuat berat badan anda semakin bertambah. Selain itu mengurangi konsusmi gula dan karbohidrat berlebih juga dapat mengurangi resiko yang ditimbulkan seperti diabetes, gangguan ginjal, dan penyakit lain yang berbahaya.

3. Konsumsi Jenis Buah dan Sayur Serta Protein Rendah Lemak

Berikutnya adalah dengan memperbanyak konsumsi sayuran dan buah segar. Kelebihan dari buah dan sayur adalah tidak perlu khawatir terhadap kegemukan meskpun anda mengonsumsinya dalam jumlah banyak, bahkan mengonsumsi buah dan sayur sangat disarankan dalam program diet. Terutama jenis sayuran seperti kubis, seledri, selada, mentimun, bunga kol, brokoli dan bayam serta sayuran hijau lainnya.

Kandungan serat yang tinggi membantu memperlancar proses pencernaan dalam menunjang program diet Anda, kandungan vitaminnya menjaga kondisi tubuh untuk tetap fit meskipun tidak mengonsumsi makanan berat seperti nasi.

Selain itu cara menguruskan badan yang cepat dan sehat adalah dengan cara mengonsumsi banyak protein rendah lemak, sedikitnya manusia membutuhkan kurang dari 20 hingga 50 gram protein setiap hari.

Jangan melebihi batas minimum agar program diet Anda tidak terganggu dan dapat berjalan dengan baik. Makanan mengandung protein dengan rendah lemak dapat Anda temukan pada ikan salmon, daging rendah lemak, putih telur, udang dan lain sebagainya.

4. Rutin Berolahraga Untuk Membakar Timbunan Lemak

Terakhir cara menguruskan badan yang cepat dan sehat adalah dengan rajin berolahraga setiap hari secara teratur. Selain mengatur pola makan, memperbanyak konsumsi buah dan sayur serta menghindari makanan berlemak tinggi.

Hal yang mutlak Anda lakukan dalam menguruskan badan adalah dengan cara berolahraga secara rutin, jangan melakukannya sesekali atau pada saat Anda ingin saja.

Semakin banyak jumlah lemak dan berat badan Anda, tentu harus semakin sering pula Anda berolahraga. Lakukan olahraga setiap pagi atau sore hari secara teratur, misalkan lari, berenang, atau lain sebagainya. Lakukan sampai Anda berkeringat, dan berhenti saat Anda mulai lelah. Jangan melakukan olahraga berlebihan melampaui batas kemampuan fisik Anda.

Selain dapat memperlancar metabolisme tubuh, berolahraga juga sangat efektif membakar lemak yang tertimbun dalam tubuh. Begitu juga berbagai macam lemak jahat yang masuk ke dalam tubuh dapat segera dibakar menjadi energi, asupan gizi yang kita makan juga dapat terserap dengan baik.

Jika memang Anda sangat sibuk sehingga tidak bisa berolahraga setiap hari, minimal lakukan olahraga secara teratur minimal empat kali dalam seminggu. Pilihlah jenis olahraga yang Anda sukai sehingga Anda dapat mengerjakannya tanpa terbebani oleh rasa malas. (*)

Penggunaan Talk Berpotensi Tingkatkan Risiko Kanker Indung Telur

Ilustrasi.
Ilustrasi.

 

Apotek Stasiun – Apakah penggunaan talk bisa memicu kanker indung telur? Berbagai penelitian menunjukkan, ada kemungkinan peningkatan risiko. Namun indikasi kaitan langsung masih diperdebatkan.

Sebuah Pengadilan di St.Louis AS menghukum perusahaan farmasi Johnson&Johnson membayar gantirugi puluhan juta Dollar dalam dua kasus kanker indung telur. Vonis pengadilan menyimpulkan produk talk buatan perusahaan itu yang memicu kanker indung telur.

Untuk itu Johnson&Johnson harus membayar gantirugi 55 juta USD kepada seorang pasien yang masih hidup, dan 72 juta USD kepada keluarga seorang pasien yang meninggal.

Putusan kontroversial itu sontak mendapat tanggapan luas di dunia medis. Sebab sejauh ini korelasi langsung antara penggunaan tal dengan kasus kanker indung telur masih terus diperdebatkan.

Laporan dari American Cancer Society menyebutkan, pada beberapa kasus ada kecenderungan sedikit meningkat. Tapi talk ada korelasi tegas.

Penggunaan talk lazimnya dianggap aman. Bahkan berbagai negara, talk biasanya digunakan pada bayi. Produk Johnson&Johnson yang terkenal di Indonesia, antara lain “Baby Powder” dan gel sabun mandi dan shampoo untuk bayi.

Talk yang merupakan mineral alami, digunakan secara luas sebagai bahan kosmetik untuk menyerap kelembaban.

Pengacara korban Jim Onder mengajukan hasil penelitian dari tahun 1970-an yang menyebutkan, dalam sejumlah kasus, perempuan yang menggunakan talk di daerah kelamin, risikonya terkena kanker indung telur naik 40 persen.

Asumsi ini ditunjang oleh Dr.Adetunji Toriola pakar epidemiologi kanker di Universitas Washington di St.Louis. Toriola mengatakan, penelitian mengindikasikan, perempuan yang menggunakan talk pada bagian kelamin, meningkat risikonya terkena kanker indung telur antara 20 hingga 40 persen.

Namun Dr.Joshua Muscat, profesor kesehatan publik dari Penn State yang menjadi pembela Johnson&Johnson menegaskan, penelitian yang dilakukan Institut kanker nasional, lembaga pengawas obat-obatan dan American Cancer Society tidak menemukan korelalsi tegas antara penggunaan talk dengan kasus kanker indung telur.

Johnson&Johnson sejak 2012 terus diguncang kasus tuduhan penggunaan unsur yang memicu kanker atau karsinogen dalam produk-produknya.

Setelah dihajar gelombang publikasi buruk dan ancaman boikot produk, perusahaan farmasi itu akhirnya menyetujui mencabut unsur 1,4-dioxane dan formaldehida, keduanya diduga memicu kanker, dari dalam produk buatan mereka. (*)

Add to cart